Search

Wabah Corona, Sudah 18.300 Penerbangan di 15 Bandara Batal - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Industri penerbangan menjadi salah satu sektor yang paling terdampak dari pandemi virus corona (Covid-19).

Direktur Utama PT Angkasa Pura I (Persero) Faik Fahmi mengatakan, setidaknya sudah ada sekitar 18.300 penerbangan di 15 bandara yang dioperasikan Angkasa Pura I (AP I) yang dihentikan sementara akibat wabah tersebut.

"Ada 18.300 penerbangan yang cancel hingga 18 Maret 2020 (sejak awal Januari 2020). Dampaknya signifikan bagi pengelola bandara," kata Faik dalam konferensi video, Sabtu (28/3/2020).

Baca juga: AP I: Besok Bandara YIA Beroperasi, 135 Penerbangan Bakal Beroperasi

Faik menuturkan, alasan terbesar maskapai penerbangan menghentikan penerbangan karena keterisian kursi pesawat yang menurun signifikan.

Dalam kondisi normal, setidaknya terdapat 18.000 penumpang per hari yang berangkat menggunakan pesawat terbang. Namun dalam 3 hari terakhir, jumlah penumpang turun menjadi sekitar 7.000 hingga 8.000 penumpang per hari.

"Ini yang berangkat masih tinggi, tapi datangnya sudah turun jauh secara signifikan. Inilah yang mendasari airline memutuskan menghentikan penebangan sementara. Kondisinya sampai kapan tergantung pada human traffic," ungkap Faik.

Bila dirinci, sebanyak 18.300 penerbangan yang dibatalkan didominasi oleh maskapai domestik. Porsi maskapai domestik yang membatalkan penerbangan berkisar 14.000 penerbangan, sisanya kemudian diikuti oleh maskapai internasional.

Turunnya trafik penerbangan sontak membuat pendapatan Angkasa Pura I turun signifikan. Faik mengaku, hingga saat ini pendapatan perseroan sudah turun 20 persen di bawah target awal.

"Dan berpotensi lebih besar lagi kalau virus ini (belum membaik). Makanya kami inisiatif melakukan simplifikasi organisasi di cabang, bikin lebih ramping lagi, membatalkan proses recruitment karyawan. Jadi inisiatif bisa penghematan sampai Rp 300 miliar," pungkasnya.

Baca juga: Bantah Menutup Pintu Masuk, Pemprov Maluku: Penerbangan Masih Normal

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terbaru - Google Berita
March 28, 2020 at 05:21PM
https://ift.tt/2y8NPeW

Wabah Corona, Sudah 18.300 Penerbangan di 15 Bandara Batal - Kompas.com - KOMPAS.com
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wabah Corona, Sudah 18.300 Penerbangan di 15 Bandara Batal - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.