Search

Pendiri Lotte Group Meninggal Dunia - Kompas.com - KOMPAS.com

SEOUL, KOMPAS.com - Pendiri Lotte Group Shin Kyuk-ho meninggal dunia pada usia 97 tahun.

Dikutip dari Reuters, Senin (20/1/2020), Minggu (19/1/2020), Shin menghembuskan nafas terakhir pada hari Minggu (19/1/2020) pukul 16.29 waktu setempat.

Shin tutup usia usai berjuang melawan berbagai penyakit terkait usia yang terus menua.

Lahir di Ulsan, Korea Selatan, Shin mulai bermigrasi ke ke Jepang pada tahun 1941.

Baca juga: Setelah 3 Tahun, Masalah Tumpang Tindih Lahan PT Krakatau Steel dan Lotte Selesai

Lalu, pada tahun 1948 Shin mendirikan Lotte yang semula hanya berfokus sebagai perusahaan produsen permen karet di Jepang.

Saat kembali ke Korea, Shin bergabung dalam kelompok pebisnis Korea yang bekerja sama dengan pemerintah untuk membangun kembali Korea yang hancur akibat perang.

Lotte Group, yang didirikan Shin kini merupakan konglomerasi terbesar nomor lima di Korea. Jejaring bisnisnya mencakup supermarket hingga petrokimia.

Total perusahaan di bawah Lotte diperkirakan berjumlah 95 unit usaha.

Baca juga: Menteri Sofyan: Mafia Tanah di Banten Hambat Investasi Lotte Rp 50 Triliun

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terbaru - Google Berita
January 20, 2020 at 08:31AM
https://ift.tt/2G4bePv

Pendiri Lotte Group Meninggal Dunia - Kompas.com - KOMPAS.com
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pendiri Lotte Group Meninggal Dunia - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.