Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil kembali menyabet momentum penguatannya pada awal perdagangan hari ini, Kamis (26/12/2019), pascalibur Natal 2019.
Berdasarkan data Bloomberg, IHSG dibuka terkoreksi tipis 0,05 persen atau 2,85 poin di level 6.303,06. Namun pada pukul 09.06 WIB, indeks berhasil berbalik ke zona hijau dan menyentuh level 6.322,33 dengan kenaikan 0,26 persen atau 16,42 poin dari level penutupan perdagangan sebelumnya.
Tujuh dari sembilan sektor terpantau bergerak positif pada Kamis (26/12) pagi, dipimpin tambang (+0,81 persen) dan pertanian (+0,63 persen). Adapun sektor aneka industri dan infrastruktur masing-masing turun 0,14 persen dan 0,12 persen.
Sebanyak 19 saham menguat, 11 saham melemah, dan 641 saham stagnan dari 671 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Indosurya Bersinar Sekuritas menyebutkan IHSG saat ini IHSG terlihat berada dalam rentang konsolidasi wajar sebelum dapat melanjutkan kenaikannya.
Menurut Vice President Research Departnent William Surya Wijaya, support level masih tampak cukup kuat dan tahan uji.
Sehingga, katanya, momentum koreksi wajar masih dapat dimanfaatkan oleh investor untuk melakukan akumulasi pembelian dengan target jangka menengah hingga panjang.
Adapun saham yang direkomendasikan hari ini yakni ASII, HMSP, BBNI, BBCA JSMR, KLBF, ROTI, MYOR, dan UNVR.
Pada perdagangan Senin (23/12/2019), sesi perdagangan terakhir sebelum libur Natal, indeks menutup pergerakannya di level 6.305,91 dengan penguatan 0,34 persen atau 21,54 poin, reli hari kedua berturut-turut.
Berikut pergerakan IHSG sepanjang hari ini yang dilaporkan secara live di Bisnis.com :
09:02 WIB
Pukul 08.55 WIB: IHSG Dibuka di Zona Merah
Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di zona merah dengan terkoreksi tipis 0,05 persen atau 2,85 poin ke level 6.303,06 pada perdagangan pagi ini.
Bisnis - Terkini - Google Berita
December 26, 2019 at 09:03AM
https://ift.tt/2Zqd1ag
Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, 26 Desember 2019 - Bisnis.com
Bisnis - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, 26 Desember 2019 - Bisnis.com"
Post a Comment